Free Website Hosting
Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.

11 November 2008

Cara Mengetes Website/Blog

Jika kita mempunyai sebuah web site/blog,
terkadang kita tidak menyadari bahwa user yang
membukanya belum tentu melihat persis ketika kita mencobanya.
Mengingat begitu banyak web browser yang tidak sepenuhnya kompatibel.
Selain itu, kadang kita juga perlu melihat seberapa cepat web site kita dibuka,
apa saja yang membuat loading web kita sangat lambat.
Bagaimana jika kita ingin mengetes hal tersebut?

Berikut ada beberapa web yang menyediakan fasilitas diatas secara gratis :

1.Mengetes tampilan Web site.

Browsershots
Browsershots memberi fasilitas screenshot web site dalam berbagai web broser yang berbeda.
Web browser yang disediakan cukup banyak, mulai dari Mozilla Firefox,
Internet Explorer, Opera, Safari, Konqueror,
K-Meleon sampai browser yang jarang kita dengar.
Karena banyaknya browser yang tersedia,
maka sebaiknya hanya memilih beberapa browser yang sering digunakan saja,
karena jika terlalu banyak memerlukan waktu yang cukup lama.

IE NetRenderer
IE NetRenderer memberi kita fasilitas untuk mengecek bagaimana
sebuah web site ditampilkan dalam browser Internet Explorer 8 beta 1, 7, 6 dan
Internet Explorer 5.5. Karena pengetesan satu persatu dan hanya untuk Internet Explorer,
maka relatif lebih cepat dari browsershots.

Kita juga bisa mengetes tampilan web kita di HP yang menggunakan
sistem operasi Windows Mobile atau Blackberry di BrowserCamp
atau melalui Opera Simulator (memerlukan plugins Java)


2.Mengetes Kecepatan Loading web

Pingdom
Pingdom memberikan layanan ini secara gratis.
Kita tinggal memasukkan nama web site dan setelah diproses maka
akan ditampilkan waktu loading setiap file
( HTML, CSS, gambar, javascript, flash dan lainnya) dengan ukurannya.
Fasilitas ini sangat bagus untuk meningkatkan proses loading dan mengetahui
apa saja yang membuat web site kita loadingnya sangat lambat.

Web Page Analyzer
Selain Pingdom, Web Site Analyzer juga memberikan fasilitas untuk mengetes
kecepatan loading web site. Perhitungan mencakup ukuran file,total object,
komposisi dan waktu download. Selain itu setelah dilakukan pengetesan,
diberikan juga analisis dan rekomendasi untuk mengoptimalikan web site.

Nah...Selamat Mencoba...!
Jangan Lupa Beri Komentar...!

No comments:

New Cell